Example 1280x250
DaerahKesehatan

Pemerintah Akan Gelar Sunatan Masal di HUT Kecamatan Siniu

×

Pemerintah Akan Gelar Sunatan Masal di HUT Kecamatan Siniu

Sebarkan artikel ini
Ilustrasi : Pemerintah Kecamatan Siniu, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah, akan menggelar sunatan masal. (Foto : Istimewa)

Laporan : Abdul Farid

Redaksi Rakyat – Pemerintah Kecamatan Siniu, Kabupaten Parigi Moutong (Parimo), Sulawesi Tengah, akan menggelar sunatan massal gratis bagi masyarakat di wilayah setempat, pada Selasa 18 Januari 2022.

“Jumlah anak yang akan mendapatkan pelayanan sunat gratis sekitar 100 orang,” ujar Camat Siniu, Derna Muliati Saehana, saat ditemui, Senin 17 Januari 2022.

Menurutnya, sunatan masal itu akan dilakukan oleh tiga Puskesmas dan ada 10 tenaga dokter, dala, rangka menyambut HUT Kecamatan Siniu ke 14.

Selain mengadakan kegiatan sunatan masal, pihaknya juga merangkai kegitan tersebut dengan beberapa rangkaian acara lainnya, di antaranya peletakan batu pertama tugu tokoh pemekaran, dan peresmian bangunan serbaguna.

Pihaknya akan menyelenggarakan peresmian atas launcingnya kerjasama Sekolah Menengah Atas (SMA) dengan Pemerintah setempat, untuk bersinergi membangun desa.

“Untuk lebih meriahnya hari jadi ke 14 Kecamatan Siniu, kami juga mengadakan berbagai macam lomba, di antaranya lomba menyanyi untuk ibu-ibu PKK, jalan santai, rebana, adzan, gerak jalan, dan lomba duet untuk para Kepala Desa yang ada di Kecamatan Siniu,” ungkap dia.

Dia mengungkapkan, kegiatan ini bertujuan untuk menjalin keakraban, dan memperat tali silaturahmi antara masyarakat, pemerintah desa, dan pihak pemerintah kecamatan sendiri.

Dia berharap, dengan diadakannya kegiatan itu, dapat menumbuh kembangkan semangat masyarakat dalam menjaga kekompakan, kekeluargaan serta persatuan yang kuat, untuk memajukan Kecamatan Siniu lebih baik kedepannya.

“Melalui kegiatan ini saya mengimbau, mari kita bersama untuk tetap bersinergi menyatukan rasa kepedulian dalam menjaga kebersihan lingkungan, keamanan dan ketertiban teruntuk kemajuan kecamatan Siniu lebih baik lagi dari tahun sebelumnya,” tandasnya.